Pekerja memeriksa proses pengolahan biji tambang di PT Freeport Indonesia, Tembagapura, Mimika, Papua.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – PT Freeport Indonesia bekerja sama dengan American Indonesian Exchange Foundation (Aminef) mengirim empat pemuda asal Papua dan Papua Barat untuk menimba ilmu di Amerika Serikat (AS). Mereka diberangkatkan studi ke Negeri Paman Sam melalui program Community College Initiative (CCI).
Senior Advisor PT Freeport Indonesia Michael Manufandu mengatakan, para penerima beasiswa CCI tesebut akan belajar selama dua semester di sejumlah community college di AS. Bidang studi yang diambil beragam. Mulai dari jurusan administrasi bisnis, teknologi informasi, hingga pendidikan anak usia dini.
Ia menjelaskan, program CCI yang dijalankan bersama Aminef tersebut tak hanya memfasilitasi pengembangan akademis para penerima beasiswa, namun juga dapat mengasah keterampilan kepemimpinan. Freeport mengalokasikan dana sekitar 1 juta dolar AS untuk mendukung program CCI selama periode 2016-2020.
“Freeport sudah ikut dalam program ini selama 12 tahun. Program CCI tak hanya menawarkan pendidikan teknis profesional bagi yang sudah bekerja, namun juga memberikan pendidikan kepemimpinan. Mereka dilatih untuk memimpin dalam unit kecil maupun unit besar,” kata Michael, Kamis (27/6).
Direktur Eksekutif Aminef Alan Feinstein mengatakan, anak-anak Papua dan Papua Barat penerima beasiswa Aminef selama ini menunjukkan minat belajar yang tinggi dan sangat termotivasi untuk kembali ke daerahnya untuk membangun Papua. Dengan demikian, keterampilan kepemimpinan berikut keilmuan yang mereka dapatkan bisa menjadi modal utama untuk berkontribusi positif pada komunitasnya.
Sejak tahun 1998 hingga 2019, tercatat ada 83 pelajar asal asal Papua dan Papua Barat sebagai penerima beasiswa pendidikan di AS melalui kerjasama AMINEF dan PT Freeport Indonesia. Sebanyak 26 penerima beasiswa di antaranya adalah penerima beasiswa program MA (S2) dan 57 pelajar adalah peserta Program CCI.
© 2024 AMINEF. All Rights Reserved.