Kesempatan Bagi Pengajar Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA) Mendaftar Program Fulbright Foreign Language Teaching Assistant (FLTA)

Para guru bahasa – ingin meningkatkan keterampilan profesional dan akademik di AS? Mari daftar program beasiswa Fulbright Foreign Language Teaching Assistant (FLTA).

Program Fulbright FLTA adalah program nirgelar selama 2 semester yang memberikan kesempatan bagi guru bahasa Inggris atau bahasa Indonesia untuk penutur asing (BIPA) untuk:

– Mengajar bahasa Indonesia di universitas di AS
– Meningkatkan kemampuan bahasa Inggris
– Menjalin koneksi internasional
– Memperluas pemahaman budaya

Penerimaan aplikasinya sudah dibuka mulai hari ini, hingga tenggat waktu pendaftaran 16 Juni, 2025.

Kunjungi laman AMINEF di https://bit.ly/info-FulbrightFLTA atau pindai kode QR pada e-poster, untuk info persyaratan dan mengisi formulir aplikasi daringnya.

Nantikan sesi informasi daring yang akan kami adakan di bulan April & Mei 2025 untuk membantu Anda mempersiapkan aplikasi sebaik mungkin. Pantau infonya di laman dan kanal media sosial kami.

WordPress Video Lightbox