Pada Selasa pagi (7/11) lalu, AMINEF mengadakan pertemuan informal bersama beberapa perwakilan media massa di Jakarta Pusat dalam rangka menyambut perayaan ulang tahun AMINEF ke-25 dan Fulbright ke-65 di Indonesia.
Pertemuan tersebut membahas dampak positif dari studi dan pertukaran budaya yang merupakan tujuan dari program beasiswa Fulbright, sebagaimana dikatakan oleh Senator J. William Fulbright, to bring a little more knowledge, a little more reason, and a little more compassion into world affairs. Dimana sejauh ini, dampak positif tersebut dirasakan oleh penerima beasiswa Fulbright dari AS dan Indonesia, serta 150 negara lainnya dimana Fulbright ditawarkan.
Dalam pertemuan tersebut, hadir pula alumni Fulbright asal Indonesia Ms. Ayu Kartika Dewi dan asal AS Mr. Brian Kraft, serta Mr. Rakesh Surampudi, Atase bagian Pers dan Ms. Ji Yeon Lee, Koordinator Program Khusus dan Pendidikan, Kedutaan Besar AS di Jakarta.
Kunjungi tautan berikut ini untuk liputan mengenai peranan beasiswa Fulbright dalam hubungan Indonesia dan AS, serta kisah toleransi antaragama yang dialami oleh Ayu Kartika Dewi, penerima beasiswa Fulbright untuk menempuh studi jenjang S2 di Duke University, sebagaimana yang dipaparkan selama pertemuan informal tersebut berlangsung.
© 2024 AMINEF. All Rights Reserved.